Menambah followers instagram gratis – Bagi sobat yang menggunakan instagram untuk media promosi usaha dan juga sebagai Lapak sobat untuk melakukan penjualan sebuah produk / jasa, maka keberadaan follower / pengikut sangatlah penting.
Dengan follower yang sedikit maka hanya sedikit orang saja yang akan tahu dengan bisnis anda dan berakibat menurunnya keuntungan / membuat usaha anda sulit untuk berkembang.
Sedangkan dengan follower yang banyak, mungkin hingga mencapai ribuan maka usaha anda akan lebih banyak dikenal oleh orang lain dan tentunya akan meningkatkan profit bisnis anda.
Akan tetapi masih ada sebagian orang yang mengatakan untuk menambah jumlah follower instagram sangat sulit. Cara instan yang mereka tempuh mungkin dengan cara membeli followers secara online.
Membeli follower secara online menurut saya kurang efektif dikarenakan kemungkinan follower yang dibeli adalah hasil acak, jadi orang yang mem-follow tidak memiliki ketertarikan / minat terhadap usaha anda. Dan hasilnya walaupun follower meningkat tajam tetapi usaha anda akan tetap sepi peminat.
Atau mungkin follower anda hanya akun – akun kloningan / akun yang sudah tidak aktif lagi yang dimanfaatkan untuk tujuan bisnis jual beli followers instagram.
Jadi daripada buang – buang uang untuk hal tersebut maka saya memiliki sebuah trik untuk menambah followers instagram dengan cepat secara gratis dan tepat sasaran.
Cara Cepat Menambah Followers Instagram Aktif Gratis
1. Ubah akun Instagram anda menjadi akun bisnis
Merubah akun ig menjadi akun bisnis merupakan bentuk keseriusan dan profesionalitas anda dalam menjalankan usaha. Jadi pengunjung akan lebih percaya dengan usaha yang anda geluti. Di akun bisnis anda juga bisa lebih detail memberikan informasi tentang usaha anda dibanding akun biasa.
2. Berikan hashtag di tiap postingan
Hashtag berfungsi untuk mempermudah orang lain menemukan sesuatu yang mereka cari. Karena dengan mengetik sebuah hashtag mereka akan menemukan banyak postingan yang sesuai dengan yang ingin mereka temukan.
Postingan anda pun juga akan mudah muncul di pencarian jika mencantumkan hashtag di tiap postingan. Sebagai contoh jika anda berjualan paket internet maka hashtag yang cocok adalah #paketinternetmurah, jika anda berjualan baju anak maka hashtag yang cocok adalah #bajuanakmurah.
3. Klik hashtag Tersebut
Jika anda klik hashtagnya maka akan muncul banyak sekali postingan. Cari postingan yang populer / memiliki like terbanyak. Setelah itu lihat siapa saja yang melakukan like di postingan yang populer tersebut.
Akan muncul banyak akun yang memiliki minat / ketertarikan yang sesuai dengan usaha anda, selanjutnya tinggal pilih ‘ mengikuti ‘ di semua akun tersebut. Prosentasenya adalah semisal ada 200 akun yang anda ikuti.
Maka paling tidak akan ada 20 an akun yang akan memfollow back akun anda. Semisal anda memfollow hingga 5000 akun / hari, maka dalam sehari anda akan mendapatkan follower sebanyak 500 orang.
4. Unfollow Akun setelah 1 Minggu
Jika tiap hari anda melakukan follow 5000 akun maka otomatis beranda anda akan penuh dengan story yang tidak jelas dari akun – akun yang anda follow tersebut. Maka perlu melakukan unfollow agar beranda ig anda tidak terlalu ramai.
Dalam waktu 1 minggu akan ketahuan akun mana yang tidak memfollow back akun ig anda maka lakukan unfollow terhadap akun tersebut. Tidak melakukan follow back artinya mereka tidak aktif / tidak berminat terhadap usaha anda.
Jadi nantinya pada tampilan profil ig anda akan terlihat profesional dengan adanya lebih banyak akun yang mem-follow anda daripada akun yang anda follow.
Lakukan hal tersebut secara rutin maka dalam waktu 1 bulan saja followers instagram anda akan mencapai ribuan. Semoga trik saya tentang Cara Cepat Menambah Followers Instagram Aktif 2021 Gratis bermanfaat untuk sobat sekalian.
Pengen menambah kan folowers ig