02130066999 Nomor Siapa? Ini Dia Penjelasannya

Apakah anda pernah mendapat telepon dari nomor 02130066999. Jika iya anda berada di artikel yang tepat karena saya akan menjelaskan dengan detail tentang siapa pemilik nomor tersebut.

Dilihat dari kode area 021 merupakan greater Jakarta dan 30066999 adalah nomor dari Sales telemarketing Asuransi bank Permata. Jadi bisa disimpulkan bahwa nomor tersebut adalah milik bank Permata pusat unit Telemarketing.

Bukti chat dengan akun Fb resmi bank Permata

Harap berhati hati jika mendapat telepon dari Telemarketing asuransi, dikarenakan saat menelpon percakapan anda akan direkam dan pada saat pihak asuransi menawarkan produknya kata kuncinya hanya satu. Memancing anda untuk berkata “Iya, Saya Setuju“.

Dan saat kata itu sudah terucap maka secara hukum itu sudah sah bahwa anda setuju dengan program asuransi yang ditawarkan dan tidak lama saldo tabungan anda akan dipotong setiap bulan sesuai dengan jumlah premi yang ditentukan.

02130066999

Jadi tanpa anda menandatangani formulir secara langsung dan hanya dengan bukti rekaman telepon tadi, pihak asuransi sudah bisa memotong saldo atm anda dan itu sudah ada undang – undangnya tentang Telemarketing.

Berikut ini beberapa tanggapan tentang nomor 02130066999 :

02130066999 astra life

Budi : “Meminta data pribadi saya dan akan mengirimkan dokumen dari “astra life” katanya, Tapi sampai sekarang masih belum ada, Ditakutkan nya yang tidak tidak.”

02130066999 asuransi permata

Tono : “Orang ini mengaku telemarketing asuransi untuk nasabah bank permata aktif. Tiba – tiba bilang kartunya mau dikirim kerumah. Saya kira gratis, Taunya bukan. Nama telemarketingnya Bening. Saya bilang mau bicarakan ke orang tua dulu, Malah maksa. Kalo jelasin asuransi mah pelan2 kali. Jelasin tiap point polisnya. Bukan nyerocos bae. Yakali. Aduin aja ke permata. Takutnya scam. Karena nyebut nama asuransinya ga jelas.”

Linda : ” Sangat mengganggu dan agresif. Meskipun sudah ditolak berkali – kali tetap saja menelepon. Harusnya marketing memiliki etika dan bisa mengerti situasi. Kalau ditolak terus menerus ya artinya tidak mau menerima. Akhirnya saya blok dan sampai sekarang tidak adayang menelpon lagi.”

Lina : ” Menelpon terus dan mengajak ikut asuransi, sudah dibilang tidak berminat tapi masih memaksa. Tanya segala macam dan diminta mempertimbangkan kesehatan diri sendiri. Sangat Agresif dan menyebalkan.”

Sulastri : “Modus asuransi, ngotot menawarkan walaupun saya sudah bilang tidak bersedia tetapi malah mengulang ulang ajakan dan tanya alasan terus menerus.”

Berdasarkan data diatas, jika anda memang tidak berminat untuk ikut asuransi silahkan langsung jawab dengan tegas bahwa anda tidak setuju.

Lalu apabila nomor 02130066999 masih terus menelpon solusinya adalah dengan memblokir nomor tersebut melalui pengaturan pada hp atau bisa juga menggunakan aplikasi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *