Kali ini saya akan membahas secara lengkap tentang masalah kenapa pulsa Telkomsel berkurang sendiri. Sangat wajar apabila pengguna telkomsel kesal sebab tanpa alasan pulsanya berkurang dengan sendirinya. Walaupun sebenarnya informasi tentang ini belum diketahui oleh banyak kalangan.
Kekurangan informasi mengenai cara mengatasi pulsa yang tersedot secara terus menerus mengakibatkan banyaknya kerugian yang dialami pengguna kartu telkomsel. Sebab kerugian yang biasa dialami penggunanya cukup besar atau jumlahnya bisa sampai puluhan ribu setiap bulannya.
Maka dari itu, Anda harus segera mengatasi kondisi kerugian ini, nantinya dalam jangka panjang Anda bisa mendapatkan pencegahannya. Sebagai pelanggan harus mengetahui cara mengatasinya.
Ada beberapa cara yang bisa Anda jalankan dengan mudah. Apabila ada beberapa cara yang tidak bekerja, maka bisa mencoba cara lainnya. Semoga satu diantaranya akan menjadi solusi terbaik agar pulsa Anda tidak hilang tanpa informasi yang jelas.
Penyebab Pulsa Telkomsel Tersedot
Ada banyak hal yang menjadi penyebab pulsa anda berkurang sendiri diantaranya adalah :
- Melakukan registrasi push konten otomatis yang sering muncul di layar secara tiba – tiba, biasanya akan ada pilihan OK / Batal. Solusinya adalah klik tombol back pada hp anda.
- Hp terpencet tidak sengaja melakukan panggilan ke kontak yang ada di ponsel
- Kuota internet anda habis namun lupa untuk mengisinya sehingga akses internet menggunakan pulsa reguler
- Tidak melakukan Stop Nada Sambung Pribadi (NSP)
- Klik iklan sembarangan saat anda browsing, biasanya berasal dari web p0RN09raf1 atau web 7uD1 online
Tahapan Mengatasi Pulsa Telkomsel Berkurang Sendiri
Setelah mengetahui beberapa penyebab pulsa Telkomsel berkurang dengan sendirinya maka ada beberapa solusi untuk mengatasinya.
1. Melakukan Unreg
Anda bisa ketik unreg ke layanan yang menjadi penyebab pulsa tersedot, biasanya konten setiap jenis kartu berbeda. Dari telkomsel sendiri biasanya berjenis sms yang Anda aktifkan tanpa sadar menjadi penyebab umum. Anda harus bisa mengatasi masalah ini dan hentikan layanan konten tersebut.
Apabila aktivasi dijalankan menggunakan kode, maka Anda bisa menghentikannya dengan mengirimkan kode unreg tersebut. Kodenya bisa dikirimkan melalui sms. Jadi tujuan sms tersebut adalah mengirimkan sejumlah konten, dan tanpa sadar setiap sms masuk pulsa malah terpotong.
2. Hubungi kode *363*212#
Untuk memahami penyebab pulsa tersedot atau cara di atas tidak berfungsi dengan baik, maka Anda harus mencoba cara lainnya. Selanjutnya cukup sederhana, yakni Anda hanya perlu ketik *363*212# dan akan dibawa kepada halaman informasi.
Nantinya akan ada nada layanan telepon, dibagian tersebut bisa masukan nomor teleponnya. Ketik call dan akan muncul pada menu. Anda bisa klik bagian menonaktifkan jenis layanan yang tidak penting. Apabila masih belum bisa, Anda bisa menjalankan non aktivasi dengan cara menghubungi *116#.
3. Bantuan call center my telkomsel
Apabila Anda masih membutuhkan cara mudah lainnya, maka kami akan menyarankan untuk menghubungi call center telkomsel di 188. Hubungi customer service dan Anda bisa berbicara pada mereka mengenai keluhan yang dialami.
Apabila sudah memberitahu masalah kepada cs langsung, Anda bisa meminta kepada telkomsel untuk menemukan jenis konten tidak jelas yang menyedot pulsa pada smartphone.
Minta pihak telkomsel untuk menonaktifkan gangguan tersebut. Untuk melakukan layanan call center tersebut, akan dikenakan biaya pulsa secara normal.
Cara Mengatasi Pulsa Telkomsel Berkurang Sendiri Ke Grapari
Di atas adalah cara mudah menghubungi call center telkomsel dan beberapa cara mudah lain untuk mengatasi pulsa tersedot yang merugikan. Apabila tidak ingin dikenakan biaya, coba klik kode yang sudah kami sampaikan di atas.
Walaupun sebenarnya ketika Anda menghubungi customer service langsung maka masalah langsung diatasi tanpa menunggu apapun. Namun apabila segala upaya tidak bisa menghentikan pulsa telkomsel yang tersedot, kami sarankan untuk mengunjungi konter telkomsel terdekat atau grapari.
Grapari tersedia di berbagai kota, Anda bisa dengan mudah mendapatkan layanan untuk mengatasi pulsa berkurang sendiri tersebut. Anda bisa berbicara langsung dengan customer service dan pastikan nomor telepon tidak mengalami masalah untuk sekarang dan kedepannya.
Dengan mendatangi grapari secara langsung Anda akan mengetahui cara mengatasi pulsa Telkomsel berkurang sendiri dengan jelas dan mudah.
Kira” kalau di registrasi ulang apa bisa kembali seperti semula kartu telkomselnya
(Kesedot terus pusing jadinya pulsa berkurang sendiri)
Hubungi call center Telkomsel saja agar cepat diatasi
Please lah Telkomsel dari pulsa 30k jadi 10k
Kenapa pulsa Telkom sering kesedot
Pulsa hilang sendiri
sejak sering ada sms yg tidak kami kenal
Silahkan coba salah satu metode diatas
Pulsa dari 22 rb jadi 800,nyoba semuanya juga ga bisa,tetap tersedot,gimana ya bingung
Punya ku hilang tingal 0,
Saya juga habis trus pulsa kesedot
telkomsel eror mah