7 Cara Beli Token Listrik Pakai Pulsa Telkomsel

Begini lho cara beli token listrik pakai pulsa Telkomsel. Biasanya token listrik hanya bisa dibeli melalui konter pulsa, atm, E wallet, Ecomerce dan agen PPOB.

Karena sampai saat ini belum tersedia pembelian listrik PLN melalui pulsa secara langsung, maka dari itu jika memang ke depannya bisa hal ini akan sangat membantu.

Bayangkan jika anda berada di desa agak terpencil dan tiba-tiba token listrik habis di tengah malam, serta kondisi sedang hujan. Mau beli juga pasti ogah-ogahan dan harus nunggu pagi hari.

Berbeda ceritanya jika bisa membeli dengan pulsa pastinya akan lebih mudah, kita hanya tinggal pencet kode diall dan memasukkan id nomor pelanggan dan otomatis pulsa kita terpotong untuk pembelian sejumlah token listrik.

Untuk sementara saya memiliki trik yang bisa mengcover hal tersebut dengan cara melakukan pembelian token listrik di sebuah website yang menerima pembayaran melalui transfer pulsa Telkomsel. Untuk langkahnya silahkan simak berikut ini :

Cara Beli Token Listrik Pakai Pulsa Telkomsel

  1. Silahkan kunjungi situs berikut ini Https://viapulsa.com
  2. Setelah berhasil masuk silahkan isi nominalnya minimal Rp 20.000 dan maksimal Rp 10.000.000
  3. Masukkan juga ID Pelanggan meteran listrik anda lalu klik Beli
beli token listrik pakai pulsa telkomsel
  1. Anda akan diarahkan ke halaman checkout, cek kembali data yang ada pastikan semuanya benar ya
  2. Pada metode pembayaran pilih Pulsa Telkomsel lalu pilih buat pesanan pada bagian bawah
beli token listrik pakai pulsa telkomsel 2
  1. Silahkan melakukan transfer pulsa ke nomor admin sesuai dengan nominal yang sudah ditentukan
  2. Jika sudah melakukan transfer harap konfirmasi dan nanti setelah diverifikasi oleh admin, anda akan mendapatkan kode token listrik via SMS atau Email

Akhir Kata

Demikian yang bisa saya jelaskan tentang cara beli token listrik pakai pulsa Telkomsel. Cara diatas juga bisa dilakukan menggunakan pulsa Tri atau Axis.

Terdapat biaya admin sebesar Rp 9.000 untuk tiap transaksi. Jadi jika anda membeli 20rb anda harus mentransfer pulsa sebesar 29rb. Jika masih ada yang belum bisa, bisa anda tanyakan ke kolom komentar dibawah ini ya.

1 komentar

  1. Sy sdh coba tp jawabannya mohon maaf kami akan segera kembali. Mohon info selanjutnya. Trims

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *