Bisa Meledak! 5 Kesalahan Paling Fatal Saat Charge Hp

Kesalahan saat charge Hp android – Saat ini kita selalu ketakutan jika batrei ponsel sudah mulai lowbatt, terutama saat kita sedang berada di luar rumah / sedang di jalan.

Karena memang sekarang ini segala aktifitas selalu bergantung dengan smartphone jadi akan jadi masalah jika nanti kita kehabisan batrei saat sedang bekerja / keadaan mendesak.

Mencharge hp memang sangat mudah tinggal colok – colok saja batrei akan penuh sendiri, akan tetapi apakah anda tahu cara mencharge hp dengan benar dan tidak melakukan kesalahan fatal saat charge smartphone?

Bisa Meledak! 5 Kesalahan Paling Fatal Saat Charge Hp

1. Sering Menggunakan Power Bank

Banyak dari kita yang selalu bergantung dengan power bank karena sangat praktis bisa dibawa kemana – mana tapi apakah anda tahu panas yang dihasilkan powerbank bisa merusak batre ponsel anda juga?

Lebih baik anda mencharge menggunakan powerbank hanya disaat darurat misal di jalan atau diluar rumah. Jika anda berada di dalam rumah mending mencharge menggunakan colokan standar bawaan ponsel.

2. Tidak Menggunakan Ponsel Saat di Charge

Sudah menjadi rahasia umum untuk tidak memakai ponsel jika saat di charge, disamping bisa menurunkan umur pakai batrei juga bisa membuat proses charge hp menjadi lama.

3. Menggunakan Kabel dan Charger Tiruan / bukan Ori

Mungkin salah satu alasan dari anda memakai charger bukan orinya adalah karena charger aslinya hilang / rusak dan anda membeli charger lagi yang tidak asli karena harganya yang terpaut jauh dari yang asli.
Efeknya adalah proses pengisian menjadi lama dan menyebabkan ponsel panas.

4. Mencharge Batre Ponsel yang Baru dibeli sampai 100% Sebelum Digunakan

Masih banyak yang beranggapan jika harus mengisi batrei hingga 100% / semalaman sebelum digunakan.
Akan tetapi itu hanya berlaku untuk batrei yang berbahan dasar Nikel, untuk ponsel sekarang rata – rata menggunakan Lithium dan biasanya sudah langsung berisi arus setengahnya.

5. Mencharge Hp ditinggal Tidur

Hal ini yang sering terjadi yaitu mencharge ponsel saat akan tidur dan baru mencabutnya saat bangun tidur. Rata – rata batre ponsel akan penuh bila dicharge selama 2 – 3 jam.

Akan tetapi jika anda mencharge nya terlalu lama akan bisa menyebabkan ponsel meledak. Karena proses charge yang terlalu lama akan membuat ponsel menjadi panas. Selain hal itu batre ponsel juga akan berkurang life timenya.

Demikian artikel saya tentang 5 Kesalahan Paling Fatal Saat Charge Hp semoga bisa bermanfaat buat sobat semuanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *