Laptop yang bagus untuk mahasiswa bukan saja laptop yang murah dari sisi harganya saja, akan tetapi menentukan laptop bagi mahasiswa juga harus memperhatikan antara harga dan fungsi yang diberikan. Apakah laptop yang kalian pilih sudah sesuai kebutuhan atau belum?
Kebanyakan laptop untuk mahasiswa digunakan buat mengetik tugas ataupun berselancar ria di internet. Akan tetapi banyak juga mahasiswa dari jurusan tertentu yang membutuhkan laptop dengan fungsi yang lebih dari kebutuhan biasanya.
Contoh saja mahasiswa desain grafis, mereka membutuhkan laptop yang mumpuni untuk program desain yang mereka butuhkan tentunya.
Dari perbedaan fungsi yang dibutuhkan tersebut laptop yang bagus untuk mahasiswa pasti tidak akan sama bagi setiap mahasiswa. Ada yang membutuhkan laptop dengan keyboard yang empuk, ada yang membutuhkan laptop dengan grafik card yang performa tinggi dan masih banyak lagi.
Tips Membeli Laptop Yang Bagus Untuk Mahasiswa
Tentukan Budget Untuk Membeli Laptop
Pertama tentukanlah besar budget yang kalian miliki untuk membeli laptop dahulu karena sebagai mahasiswa, budget ini adalah masalah utama tentunya. Setiap mahasiswa memiliki kemampuan yang berbeda – beda, untuk itulah kalian yang sedang bimbang membeli laptop yang bagus untuk mahasiswa harus bijak dalam memilih.
Laptop untuk mahasiswa dengan fungsi standar biasanya cukup dengan budget Rp 3 Jutaan sampai Rp 4 Jutaan saja. Laptop dengan budget tersebut sudah mampu untuk dipakai dengan pekerjaan yang ringan seperti mengetik tugas ataupun melakukan browsing di internet.
Setelah menentukan budget kita berlanjut ke tips selanjutnya.
Menentukan Spesifikasi Laptop Yang Dibutuhkan
Selanjutnya adalah spesifikasi laptop untuk mahasiswa. Setiap mahasiswa mempunyai kebutuhan yang berbeda – beda. Seperti yang kami sudah bahas diawal tadi bahwasannya ada jurusan – jurusan tertentu yang membutuhkan spesifikasi laptop yang lebih mumpuni lagi guna menunjang perkuliahannya tersebut.
Misal seorang mahasiswa multimedia, mereka lebih membutuhkan processor intel core yang tinggi ditunjang dengan RAM 4 Gb minimal serta grafik card NVIDIA 2 Gb minimal misalnya. Hal tersebut semata – mata untuk menunjang kebutuhan perkuliahan mereka yang berhubungan dengan program – program multimedia tentunya.
Untuk kebutuhan laptop yang bagus untuk mahasiswa dengan fungsi yang standar, cukup dengan processor Intel saja beserta RAM sebesar 2Gb sudah cukup mampu menunjang kebutuhan perkuliahan kalian.
Melihat Bentuk Laptop Dari Desainnya
Untuk kalian mahasiswa yang tidak bosenan atau tidak terlalu memperdulikan desain laptop kalian maka tips selanjutnya ini bisa kalian lewati. Tapi bagi yang sebaliknya silahkan disimak ya.
Sebagian besar mahasiswa sudah pasti suka pergi ke kafe ntah untuk nongkrong atau mencari internet hotspot. Sudah pasti kalian memperhatikan laptop kalian dari sisi desain supaya dapat tampil elegan dan terlihat ciamik tentunya. Dari desain laptop yang bagus untuk mahasiswa banyak yang mengatakan dapat menunjukkan style seseorang.
Beberapa brand yang memiliki desain menarik yang dirasa menyegarkan mata saat ini di pasaran antara lain ASUS, Microsoft Surface, Apple Macbook atau yang paling murah di kelasnya Xiaomi.
Cari Laptop Yang Sudah Mendapatkan OS Windows Original
Gunakanlah Operating System original untuk kenyamanan kalian. Untuk itu kalian harus memilih laptop yang bagus untuk mahasiswa dimana sudah mendapatkan OS Windows original di dalamnya.
Hal ini dapat menghemat budget karena bila kita membeli OS Windows original di luar laptop maka harganya bisa lebih mahal.
Membeli Laptop Yang Terpercaya dan Bergaransi Di Agen Resmi
Tips yang terakhir dari kami adalah cerdik dan cermatlah dalam memilih tempat untuk membeli laptop. Dengan perkembangan marketplace saat ini banyak sekali pedagang yang menawarkan laptop dengan variasi harga yang beragam cenderung murah.
Janganlah kalian tergiur dengan tawaran harga yang murah saja. Karena aftersales dari laptop tersebut jauh lebih penting lagi. Apabila laptop kalian tiba – tiba rusak atau mengalami gangguan kemana harus membawa laptop tersebut? Apakah mendapat garansi resmi?
Kami menyarankan pilihlah agen resmi yang terdaftar oleh brand laptop itu sendiri agar kalian bisa mudah nantinya untuk klaim garansi dan juga kalian mendapat garansi resmi tentunya.
Demikianlah tips memilih laptop yang bagus untuk mahasiswa yang mungkin bisa membantu kalian dalam menentukan laptop mana yang akan dibeli. Jangan sampai over budget atau over specs ya.