Gak Mau Charger HP Rusak? Jangan Lakukan 5 Kebiasaan Ini

charger hp rusak sering terjadi pada smartphone. Charger menjadi benda penting yang wajib dimiliki, atau bahkan dibawa setiap hari, tanpanya, kamu tentu kesulitan dalam mengisi daya ponsel, apalagi intensitas penggunaan yang cukup tinggi, ini menyebabkan baterai hp cepat boros sehingga harus lebih sering di charge.

Karena intensitas dari pemakaian charge ini lumayan tinggi, hal ini bisa mengakibatkan kerusakan yang tiba-tiba. Pada umunya charger hp rusak ini, terjadi karena adanya kebiasaan penggunaan yang salah pada saat waktu di charge.

Salah satunya yaitu biasa menggulung kabel dengan sembarangan. Dimana hal tersebut akan merusak komponen tembaga yang ada di dalam kabel charge.

charger hp tidak aman
photo by detiklnet

Kalau sudah terlanjur rusak maka, mau tidak mau harus membeli yang baru bukan, biasanya harga yag ditawarkan juga lumayan tinggi. Tapi bukanya ada charger yang KW?

Sebaiknya para pembeli untuk menghindari produk yang KW atau palsu. Sebab hal ini akan berisiko untuk merusak hp pemilik, yang dimana justru akan menyebabkan kerugian.

Selain menyebabkan kerusakan pada hp, charger palsu juga lebih mudah rusak. Sebab bahan yang digunakan juga memiliki kualitas yang kurang baik.

Alangkah baiknya bagi kamu yang ingin membeli kabel charger belilah produk yang ori, ataupun jika terpaksa maka belilah kabel dengan merek pihak ke tiga yang bagus dan original serta mendapat sertifikasi standar produk.

Apa Saja Penyebab Dan Kebiasaan Yang Dapat Membuat Charger Hp Rusak?

charger hp terbakar
photo by detiklnet

Akan tetapi kembali lagi kepada penggunanya itu sendiri. Jika cara penggunaanya yang tidak biasa ata sembarang itu sudah pasti berpotensi yang jadi penyebab charger hp cepat rusak. Kalau begitu, apa saja yang menjadi penyebab dan kebiasaan yang dapat merusak charger hp ini, yuks simak penjelasanya berikut.

Memainkan hp sambil dicas

Karena saking asiknya main game, tiba tiba baterai habis dan harus dicas. Buka menhentikan permainan malah menunggu daya baterai hp terisi penuh sambil melanjutkan permainan.

Padahal, kebiasaan ini justru menjadi sumber rusaknya charger. Akan tetapi hal ini dianggap terlalu sepele dan wajar bagi sebagian orang.

Jika masih belum percaya, maka cobalah untuk melakukan pengecasan sambil bermain game. Lalu sentuhlah kepala dari charger hp, biasanya akan terasa panas yang cukup tinggi.

Padahal panas dari charger hp tersebut sangat berisiko untuk membuat komponen dari charger cepat rusak. Kebiasaan ini juga membuat baterai hp cepat lemah.

Menarik kabel charger

Menarik kabel charger pada saat pengecasan menjadi masalah yang menyebabkan kabel cepat rusak. Biasanya ini terjadi ketika sedang buru – buru, karena adanya acara atau lain hal.

Padahal dengan menarik ataupun mencabut kabelnya hal ini bisa menjadi masalah serius yang menjadi penyebab charger itu cepat rusak.

Bagaimana tidak menyebabkan kerusakan. Ketika bagian kabel charger ditarik dari stop kontak, biasanya akan membutuhkan usaha yang cukup besar, dan hal ini justru mebuat kabel semakin keras untuk ditarik. maka serat kabel yang ada didalamnya bisa saja terputus secara langsung.

Charger Hp Rusak Karena Colok listrik sembarangan

Ketika kondisi hp yang baterainya minim, respon dari kebanyakan orang adalah dengan mecari stop kontak yang ada. Bahkan ada juga yang tidak menghiraukan kondisi dari stop kontak dan aliran dari listrik tersebut.

Kebiasaan ini haruslah dihindari karena, menjadi salah satu penyebab charger hp cepat rusak. Hal ini disebabkan, kondisi listrik yang kurang stabil dan membuat komponen charger cepat rusak. Sebab ini sangat rentan untuk menimbulkan peningkatan suhu terutama di bagian kepala charger. Selain dapat merusaknya. Listrik yang tidak stabil juga berbahaya bagi kondisi hp pemilik.

Salah dalam menggulung kabel

Menggulung kabel yang salah, hal ini menjadi masalah utama bagi rusaknya charger. Bagaimana tidak, biasanya orang-orang menganggap remeh masalah ini. Karena dianggap tidak terlalu penting.

Jika ingin charger kamu bisa awet dan tahan lama, alangkah baiknya untuk memperhatikan cara penggulungan yang benar, sebab jika salah akan menyebabakan serat-serat tembaga yang ada di kabel charger akan bisa terputus.

Sebaiknya penggulungan ini dilakukan seperti cara menggulung tali raffia, agar dibagian kabel akan lebih awet. Lakukanlah dengan menggulung secara perlahan serta mengikuti bekas lekukan dari kabel. Ikuti saja alurnya, maka kabel charger hp kamu akan lebih awet.

Meletakkan kabel secara sembarangan

Biasanya kabel charger ini terbagi menjadi dua yaitu, kepala charger dan kabel. Jika salah satu dari kedua bagian ini terdapat kerusakan, maka yang terjadi, tidak akan bisa melakukan proses pengecasan dengan sempurna.

Kebiasaan meletakkan charger dengan sembarangan sangat berisiko membuat bagian dari kabel charger mengalami kerusakan. Sering kali terjadi, kabel charger akan terhimpit dan terinjak-injak.

Hal ini sangat berisiko untuk membuat komponen yang ada di dalam kabel charger rusak. Selain itu jika kabel keseringan terinjak akan membuat kabelnya menjadi patah.

Adapun penyebab lain dari rusaknya charger hp ini, yaitu membeli produk yang tidak asli atau KW. Anda harus bisa membedakan barang Ori dan KW. Maksud dari tidak asli disini yaitu charger hp yang tidak ada sertifikasi keamanan produknya.

Disarankan jika tidak ada chargeran yang ori, maka belilah produk dari merek-merek pihak ketiga yang sudah terjamin keamananya.

Meskipun charger dari keluaran pabrik sangat mahal, akan lebih baik jika tidak membelinya yang imitasi atau KW, Sebab meskipun bentuknya sama, namun kualitas sangat jauh beda. Lebih parahnya lagi belum tentu yang imitasi itu cocok digunakan untuk hp kamu.

Resiko lain yang ditimbulkan yaitu kerusakan hp itu sendiri, sebab komponen dari charger hp imitasi ini tidak terjamin kualitasnya dan control penyaluran daya listriknya tidak stabil. Jadi agar kamu terhindar dari berbagai penyebab charger hp rusak, maka cobalah untuk meninggalkan kebiasaan-kebiasaan diatas itu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *