Bagi pengguna Internet pasti tidak asing dengan browser mozilla firefox, yaitu browser yang paling populer saat ini karena merupakan browser yang paling banyak digunakan di dunia.
Saat browsing menggunakan mozilla firefox ini pasti anda sering mengalami mozilla “not responding” yaitu kondisi dimana browser mozilla anda mengalami blank atau hang , tidak bisa diapa apakan di klik , di minimize atau di close juga tidak bisa.
Cara Paling Ampuh Mengatasi Mozilla Not Responding |
Hal itu sama dengan yang saya alami beberapa waktu lalu, saya sudah mencoba memakai aplikasi Firemin, yaitu aplikasi untuk mengoptimalkan penggunaan ruang Ram pada PC kita . Intinya jika memasang aplikasi tersebut maka penggunaan Ram oleh Mozilla bisa dikecilkan hingga 50MB saja ( Normalnya 300MB – 400MB ) .
Maka dari itu saya melakukan pengecekan penggunaan Ram oleh Mozilla melalui ( CTRL + ALT + DEL ) Maka akan muncul windows task manager dan akan muncul penggunaan memori Ram oleh Mozilla akan tetapi saat menggunakan aplikasi Firemin tersebut memang penggunaan Ram nya bisa berkurang drastis tetapi hal itu tidak mengatasi masalah yang saya alami.
Mozilla saya tetap saja terasa berat dan sering Not Responding dan akhirnya saya mencoba menjalankan mozilla dalam mode ” Safe Mode ” yaitu melakukan restart mozilla dengan mematikan semua pengaya yang saya miliki.
Cara memulai Mozilla dengan Safe Mode adalah :
1. Klik pada pojok kanan atas Mozilla
2. Pilih Help / ikon tanda tanya “?”
3. Pilih “mulai ulang firefox dengan pengaya dimatikan”
4. Maka otomatis mozilla akan melakukan restart
Setelah saya melakukan restart firefox ternyata masalah saya terpecahkan bahwa mozilla saya sudah tidak terasa berat lagi dan penggunaan memori Ram nya sekitar 400-500 an MB ( sebelumnya sampai 1000-1200an MB ) dan sudah tidak lagi terjadi hang atau blank pada mozilla saya.Padahal pengaya pada mozilla saya cuma ada 1 yaitu ” ADblock PLus”
Kesimpulan dari masalah mozilla not responding diatas adalah bahwa :
Pengaya ADblock Plus yang saya miliki dan saya pasang adalah penyebab mozilla saya sering hang dan menjadi not responding karena memakan sangat banyak memori Ram saat Mozilla saya jalankan.
Maka dari itu jika sobat semua mengalami masalah seperti diatas dan memasang adblock plus pada browser mozilla firefox anda, coba saja matikan adblock plus tersebut dengan cara :
- Pilih menu pojok kanan atas
- Pilih Pengaya
- Pilih “matikan” pada pengaya adblock plus
Demikan tips dari saya untuk mengatasi mozilla not responding, semoga bisa bermanfaat bagi sobat alatekno