4 Cara Mengatasi Pulsa Indosat Berkurang Sendiri

Apakah anda mengalami pulsa Indosat anda berkurang sendiri tanpa ada pemberitahuan yang jelas? Jika iya maka saya akan mencoba memberikan solusi untuk masalah tersebut.

Memang sangat merugikan jika pulsa kita sering berkurang sendiri / terpotong tanpa digunakan untuk melakukan telpon, sms atau akses internet. Apalagi jika setelah isi ulang pulsa tiba – tiba habis tidak bersisa, sungguh apes kalu begitu.

mengatasi pulsa indosat berkurang sendiri

Ada banyak hal yang menyebabkan pulsa indosat terpotong sendiri diantaranya adalah :

  • Langganan sms premium seperti info artis, horoskop
  • Langganan aplikasi premium seperti joox, Netfilx,
  • Berlangganan RBT
  • Paket data anda habis dan pulsa reguler terpakai untuk akses aplikasi yang berjalan di background.
  • Terkena Content service

Cara Mengatasi Pulsa Indosat Berkurang Sendiri


#Via SMS

Cara pertama melalui sms dengan cara Ketik STOP kirim ke 726 ( gratis ) maka nanti semua layanan penyedot pulsa yang aktif akan di setop

#Via UMB

cara mengatasi pulsa indosat berkurang sendiri

Cara kedua melalui UMB dengan langkah berikut

  • Buka Hp anda
  • Call *726#
  • Akan muncul 2 opsi ‘status‘ dan ‘Stop‘ pilih status terlebih dahulu untuk mengetahui layanan apa yang aktif seperti RBT, sms premium atau content service
  • Jika ada layanan yang mencurigakan maka pilih ‘Stop
  • Lalu pilih kirim
  • Maka akan ada pemberitahuan layanan sudah nonaktif dan pulsa anda akan aman


#Via Diall

  • Caranya diall *123*44# lalu call
  • maka nanti akan ada 4 opsi, pilih no 2 Content service
  • lalu pilih no 1 VAS content status maka nanti akan terlihat anda berlangganan konten apa saja.
  • Jika disitu muncul layanan yang menyebabkan pulsa hilang sendiri maka pilih berhenti berlangganan dan otomatis pulsa anda tidak akan terpotong lagi kedepannya.


#Hubungi Cs

Cara terakhir mengatasi pulsa indosat berkurang sendiri adalah menghubungi Customer service Indosat melalui sambungan telpon di 185 dengan biaya Rp 1.000 per panggilan atau melalui email dengan alamat cs@indosatooredoo.com. Jelaskan tentang keluhan anda tentang pulsa yang sering terpotong tanpa alasan yang jelas cs pasti akan merespon keluhan anda dan memberikan solusi yang terbaik.

Jika melalui panggilan telpon dan kirim email belum terselesaikan maka anda bisa datang ke Gerai Indosat di dekat kota anda dan menyampaikan masalah anda kepada petugas disana.

Cara Agar Pulsa Indosat Tidak Berkurang Sendiri

Untuk menghindari pulsa tidak berkurang sendiri maka perhatikan tips – tips dibawah ini :

  • Jangan sembarangan mengakses situs web, biasanya website seperti 7ud1 atau p01Rno612afi terdapat iklan iklan yang merugikan
  • Jika ada notifikasi layanan atau Rbt yang masuk melalui sms selalu balas dengan ketik UNREG atau abaikan.
  • Hindari membalas sms pengirim dari luar negeri atau nomor 4 digit.

Demikian artikel saya tentang mengatasi pulsa Indosat Ooredoo yang sering berkurang sendiri. Semoga setelah membaca tulisan diatas segala masalah sobat bisa teratasi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *