3 Cara Agar Pulsa Indosat Tidak Tersedot Saat Menyalakan Data

Helo sobat, bertemu lagi dengan blog alatekno.com. Kali ini saya akan mengulas tentang cara agar pulsa indosat tidak tersedot saat menyalakan data. Memang menyebalkan sekali jika baru isi ulang pulsa akan tetapi langsung hilang tersedot entah kemana.

Pulsa Indosat tersedot ada banyak faktor yang menjadi penyebabnya, yaitu :

  • Kuota utama anda habis, sehingga akses data dan sinkronisasi akan menggunakan pulsa reguler
  • Ada konten – konten iklan penyedot pulsa / anda berlangganan konten premium
  • Panggilan telepon dari nomor asing, hal ini pernah admin alami saat mengangkat telpon dari nomor +62505. Setelah saya angkat telpon tidak ada suara apa -apa, lalu setelah beberapa detik saya matikan telponnya. Dan keesokan harinya saya cek pulsa saya yang sebelumnya Rp 20 ribuan hanya bersisa 1 ribuan.
  • Berlangganan RBT pribadi
  • Berlangganan aplikasi semacam Youtube Premium, Netflix, Spotify, Tinder, Tantan dan lain sebagainya

Jadi jika anda merasa pulsa anda sering tersedot maka silahkan ikuti langkah berikut ini :

Cara Agar Pulsa Indosat Tidak Tersedot Saat Menyalakan Data

1. UNREG Semua Langganan Aplikasi

Dengan melakukan UNREGISTRASI Langganan aplikasi berbayar maka saat anda terhubung ke layanan internet pulsa anda akan aman karena tidak ada lagi layanan yang akan diperpanjang menggunakan pulsa anda.

2. Jangan Angkat Telpon dari Nomor Asing

Dari pengalaman saya, sebaiknya jangan angkat telepon dari nomor yang tidak dikenal. Karena biasanya nomor asing tersebut kalo bukan dari perusahaan asuransi ya dari pelaku tindak kriminal.

3. Daftarin Paket Internet

Sebelum anda menyalakan paket data sebaiknya anda cek dulu apakah anda masih memiliki kuota yang cukup atau paket internet anda sudah habis. Caranya dengan diall ke *363#, jika sudah habis segera beli paket internet terlebih dahulu.

Akhir Kata

Demikian yang bisa saya sampaikan tentang cara agar pulsa indosat tidak tersedot saat menyalakan data. Semoga bisa membantu dan bisa menjawab permasalahan anda ya sobat. Jika ada yang belum jelas bisa ditanyakan dikolom komentar dibawah ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *